Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Bagaimana listrik mengalir pada suatu benda ?

Selama ini kita telah familiar dengan dengan istilah listrik dan arus listrik. Melalui pengamatan empiris sehari-hari, kita dapat menjelaskan bahwa listrik adalah energi yang dapat menjalankan perangkat elektronik seperti TV, kulkas, mesin cuci, AC atau komputer dan smartphone. 

Belajar tentang kelistrikan, ada pertanyaan yang sering muncul, yaitu bagaimana listrik mengalir pada suatu benda ? 

Kita selama ini melihat transmisi listrik pada benda logam seperti tembaga, besi, timah, aluminium dll, atau listrik yang tersimpan dalam sebuah baterai.  Nah, apa yang menyebabkan listrik bisa tersimpan atau mengalir ? 

Arus listrik mengalir dari powerbank ke Hp

Sebelumnya mari kita pahami apa itu listrik. Berikut ini adalah penjelasan dari Encyclopaedia Britanica:

Listrik, fenomena yang berhubungan dengan muatan listrik diam atau bergerak. Muatan listrik adalah sifat dasar materi dan ditanggung oleh partikel elementer. Dalam listrik, partikel yang terlibat adalah elektron, yang membawa muatan yang disepakati bermuatan negatif. Dengan demikian, berbagai perwujudan listrik merupakan hasil dari akumulasi pergerakan sejumlah elektron.

Dari penjelasan diatas, dapat diambil kesimpulan bahwa listrik merupakan aliran elektron. Nah, bagaimana listrik mengalir pada sebuah benda ?

Jawabannya karena Atom

Jadi gini, Setiap materi di dunia ini terdiri dari berbagai subtansi dasar yang membentuk materi tersebut secara fisik. Substansi dasar dari materi adalah atom. Materi dasar dapat berbentuk padat, cair atau gas.

Didalam atom, terdapat partikel penyusun yang lebih kecil yaitu Proton, Neutron dan Elektron. Proton dan Neutron bergabung dengan inti atom, dan dikelilingi oleh elektron. 

Ilustrasi atom (via: gifer.com )

Elektron inilah yang menjadi kunci mengalirnya arus listrik. Sebuah materi pada dasarnya ingin selalu mencari titik keseimbangan. Karenanya, elektron membentuk sebuah ikatan yang disebut ikatan kovalen. 

Elektron yang tidak terikat oleh ikatan, disebut elektron bebas. Materi logam seperti emas, perak, tembaga, dan timah memiliki banyak elektron bebas. Elektron ini mudah berpindah karena pengaruh dari luar seperti panas dan beda potensial. 

Arus listrik dapat mengalir karena adalanya beda potensial. Beda potensial dapat didefinisikan sebagai tingkatan energi. Arus listrik mengalir dari potensial tinggi ke potensial rendah. Artinya bahwa arus listrik mengalir dari tingkatan energi yang lebih tinggi ke tingkatan energi yang lebih rendah. 

Bagaimana dengan manusia ?

Listrik juga bisa mengalir melewati tubuh manusia. Karena pada dasarnya, tubuh kita juga tersusun dari materi dasar yaitu atom. Listrik dalam jumlah tertentu dapat berakibat fatal bagi manusia. 

Listrik dapat membuat otot kejang dan menggangu fungsi jantung.  Penjelasan lengkapnya dapat dibaca pada artikel mengapa listrik berbahaya bagi tubuh manusia ? 

***

Demikianlah penjelasan singkat mengenai bagaimana listrik mengalir pada sebuah benda. Jika ada pertanyaan atau saran, silahkan tulis di kolom komentar atau hubungi kami melalui Contac Us. Terima kasih.